Rokan Hulu, DetakPatriaNews – Dalam rangka menghadapi arus mudik dan libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Kasat Lantas Polres Rokan Hulu AKP Suheri Sitorus, SH, MH mengimbau masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan selama berkendara.
Imbauan tersebut disampaikan sebagai upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas serta menciptakan kondisi perjalanan yang aman dan nyaman bagi masyarakat yang melakukan perjalanan mudik maupun wisata akhir tahun.
AKP Suheri Sitorus menekankan pentingnya memastikan kondisi fisik pengendara dalam keadaan sehat sebelum bepergian. Selain itu, masyarakat diminta untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas dan marka jalan demi keselamatan bersama.
Pengendara juga diimbau melakukan pemeriksaan kendaraan sebelum berangkat, serta memastikan membawa dan melengkapi dokumen penting seperti SIM, KTP, dan STNK. Bagi pengguna sepeda motor, diwajibkan menggunakan helm berstandar SNI dan tidak berboncengan lebih dari dua orang. Sementara bagi pengendara mobil, penggunaan sabuk pengaman (safety belt) menjadi kewajiban utama.
Selain keselamatan berlalu lintas, Kasat Lantas Polres Rokan Hulu juga mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan dengan menanam pohon guna menciptakan lingkungan yang hijau dan asri.
“Jika masyarakat membutuhkan bantuan kepolisian selama perjalanan, silakan menghubungi layanan darurat Polri 110 yang aktif selama 24 jam,” pesan AKP Suheri Sitorus.
Dengan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap keselamatan dan kepatuhan berlalu lintas, diharapkan pelaksanaan mudik dan libur Nataru 2025–2026 di wilayah Kabupaten Rokan Hulu dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.***(Surya)












