Daerah  

Seorang Warga Dilaporkan Tenggelam Akibat Kecelakaan Kapal di Sungai Kembung Dalam, Bengkalis

Bengkalis, DetakPatriaNews.Com – Sabtu, 21 Juni 2025, kecelakaan kapal kembali terjadi di wilayah perairan Kabupaten Bengkalis. Seorang warga dilaporkan terjatuh dari sampan saat sedang mengangkut kayu di Sungai Kembung Dalam, Desa Pematang Duku, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis.

Informasi awal diterima oleh tim SAR pada pukul 18.25 WIB dari Bapak Borhan, Ketua RW 01 Desa Pematang Duku. Kejadian tragis tersebut diketahui terjadi pada pukul 15.30 WIB di koordinat perkiraan 01°25’45″N 102°17’33″E.

Kronologi Kejadian:

Korban bernama Samin, laki-laki berusia 43 tahun, warga Desa Pematang Duku, diketahui sedang memikul kayu di atas sampan. Tiba-tiba, korban kehilangan keseimbangan dan terjatuh ke sungai. Sejak saat itu, korban tidak terlihat muncul kembali ke permukaan air.

Upaya Pencarian oleh Tim SAR Gabungan:

Sebanyak 5 personel dari Pos SAR Bengkalis dikerahkan menuju lokasi kejadian (LKP) dengan heading 100 derajat. Operasi pencarian dilakukan sejak Sabtu malam dan dilanjutkan pada Minggu, 22 Juni 2025. Hingga saat ini, pencarian masih terus dilakukan dan korban belum ditemukan.

Pihak keluarga dan masyarakat setempat berharap korban segera ditemukan dan dievakuasi. Sementara itu, proses pencarian terus dipantau oleh instansi terkait.***(Surya)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *