Rantau Kasai, DetakPatriaNews —
Komitmen perusahaan terhadap kesejahteraan karyawan kembali dibuktikan oleh PT Rantau Kasai Grup. Manajemen secara resmi telah menyelesaikan pembayaran Tunjangan Hari Natal, uang sago hati, tali asih, serta Tunjangan Hari Besar Keagamaan untuk seluruh karyawan di Afdeling 4 dan Afdeling 6. Jum’at 6 Desember 2025.
Pembayaran tersebut dilakukan secara tunai dan lunas, termasuk bagi karyawan eks PT Torgada yang kini telah menjadi bagian dari PT Rantau Kasai Grup.
Dalam keterangan yang diterima DetakPatriaNews, pihak manajemen menegaskan bahwa kebijakan ini merupakan bentuk penghargaan kepada seluruh pekerja yang telah mendukung produktivitas perusahaan. Selain itu, langkah ini juga mencerminkan komitmen perusahaan bersama Masyarakat Adat Suku Melayu Rantau Kasai dalam menjaga hubungan kerja yang harmonis dan saling menghargai.
Tidak hanya Afdeling 4 dan 6, manajemen juga memastikan bahwa pembayaran tunjangan kepada karyawan Afdeling 8, Afdeling 10, dan Afdeling 12 akan diselesaikan selambat-lambatnya pada 10 Desember 2025.
“Ini adalah bentuk komitmen kami terhadap hak-hak pekerja. Semua tunjangan akan dibayarkan sesuai jadwal dan tidak ada yang tertinggal,” ungkap salah satu perwakilan manajemen.
Karyawan yang menerima pembayaran juga menyampaikan apresiasi atas ketegasan dan ketepatan waktu perusahaan dalam memenuhi kewajiban, terutama menjelang perayaan hari besar keagamaan.
Dengan terselesaikannya pembayaran ini, PT Rantau Kasai Grup berharap hubungan antara perusahaan, karyawan, dan Masyarakat Adat dapat terus berjalan baik serta memberikan dampak positif bagi seluruh pihak.***(Surya)












