KAMPAR, detakpatrianews.com – Wakapolres Kampar, Kompol Andi Cakra Putra, SIK, MH, didampingi Kabagops Kompol Amru Hutauruk, SH dan Kasat Binmas Iptu Nanang Pujiono, SH, mengunjungi warga yang sedang melaksanakan ronda malam di Pos Kamling Desa Ridan, Kecamatan Bangkinang Kota, Sabtu malam (20 Desember 2025).
Kunjungan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polres Kampar terhadap peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan (Kamtibmas), khususnya melalui kegiatan Pos Keamanan Lingkungan (Pos Kamling).
Dalam penyampaiannya, Wakapolres Kampar memberikan motivasi kepada warga agar tetap konsisten menjaga keamanan lingkungan.
Ia menegaskan bahwa Pos Kamling memiliki peran strategis sebagai garda terdepan dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di tengah masyarakat.
“Keamanan bukan hanya tanggung jawab kepolisian, tetapi juga membutuhkan peran aktif seluruh elemen masyarakat. Pos Kamling adalah salah satu bentuk nyata kebersamaan kita dalam menjaga Kamtibmas,” ujar Kompol Andi Cakra Putra.
Selain itu, Wakapolres juga menyampaikan program unggulan Kapolda Riau yakni Green Policing, yang mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dan kelestarian alam.
“Green Policing adalah upaya kita bersama untuk peduli terhadap lingkungan. Menjaga keamanan juga sejalan dengan menjaga alam agar tetap lestari untuk generasi mendatang,” tambahnya.
Menjelang perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Wakapolres Kampar berharap seluruh rangkaian ibadah dan perayaan dapat berjalan dengan aman, tertib, dan penuh toleransi, khususnya bagi umat Nasrani yang akan melaksanakan ibadah Natal.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengimbau masyarakat Kabupaten Kampar agar menyikapi pergantian Tahun Baru dengan penuh empati dan kepedulian, mengingat beberapa provinsi tetangga seperti Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat saat ini tengah mengalami musibah.
“Kami mengajak masyarakat untuk merayakan Tahun Baru dengan kegiatan yang bersifat keagamaan dan doa bersama, memohon agar saudara-saudara kita yang tertimpa musibah diberikan perlindungan dan keselamatan,” pungkasnya.
Kegiatan kunjungan ini mendapat apresiasi dari warga Desa Ridan yang merasa diperhatikan dan termotivasi untuk terus aktif menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama.***(Surya)












