

Riau, DetakPatriaNews.Com – Kecelakaan kapal nelayan bocor di perairan Panipahan Kelurahan Bagan Punak, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan hilir mengakibatkan korban tenggelam 4 orang, dengan kondisi 3 orang selamat dan 1 orang masih dalam pencarian, pada hari Sabtu, 2 November 2024 sekira pukul 04.00 WIB.
Lokasi kecelakaan kapal nelayan bocor diperkirakan di titik koordinat 02°27’00″N 100°39’00″E, adapun korban yang selamat bernama Adut laki laki umur 46 tahun, Rudi Laki laki umur 39 tahun, Sijek laki laki umur 46 tahun, sedangkan korban yang masih dalam pencarian yaitu Azwar laki laki umur 53 Tahun.
Pada hari Minggu, 03 November 2024 sekira pukul 08.10 WIB, Rescuer Unit Siaga Rokan hilir (Rohil) Sebanyak 6 Orang Berkoordinasi dengan Satpol Air Rohil untuk Melaksanakan Pencarian dengan Menggunakan 4 unit kapal nelayan dan pada Pukul 10.30 WIB, Tim RB 218 Dumai Sebanyak 9 orang personil akan menuju ke lokasi kejadian perkara dengan Heading 314 ° jarak ± 80 Nm dengan estimasi tuba pada pukul 15.20 WIB, dilaporkan keadaan cuaca berawan.***(Surya)
