Ujungbatu – DetakPatriaNews.com
Kapolsek Ujungbatu, Kompol Jusup Purba, SH, MH, turun langsung melaksanakan pengamanan Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025–2026 di Gereja HKBP Ujungbatu Gang Horas, Kelurahan Ujungbatu, Kecamatan Ujungbatu, pada Rabu (25/12/2025) sekitar pukul 16.00 WIB.
Pengamanan tersebut dilakukan sebagai bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Natal.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Ujungbatu didampingi oleh Kanit Reskrim Polsek Ujungbatu IPTU Sudarto Sihombing, SE, Panit III Samapta Aiptu Doni Mulyadi, serta Bhabinkamtibmas Aipda Efendi Siregar.
Kompol Jusup Purba menjelaskan bahwa pengamanan Nataru ini bertujuan untuk menjamin keamanan dan kelancaran pelaksanaan ibadah Natal di seluruh gereja yang berada di wilayah Kecamatan Ujungbatu.
“Kami hadir langsung untuk memastikan umat Kristiani dapat menjalankan ibadah Natal dengan aman, nyaman, dan penuh khidmat. Ini adalah bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat,” ujar Kompol Jusup Purba di sela-sela kegiatan.
Lebih lanjut, sebelum dimulainya ibadah, petugas kepolisian terlebih dahulu melakukan sterilisasi area gereja, baik di dalam maupun di sekitar lingkungan gereja. Langkah tersebut dilakukan untuk memastikan tidak adanya benda mencurigakan atau potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu jalannya ibadah.
Pengamanan ini mendapat respons positif dari jemaat dan pengurus gereja yang merasa lebih tenang dengan kehadiran aparat kepolisian.
Polsek Ujungbatu menegaskan akan terus meningkatkan pengamanan selama masa Natal dan Tahun Baru 2025–2026, termasuk patroli rutin dan pengamanan di titik-titik rawan, demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.***(Surya)












