ROKAN HULU — detakpatrianews.com
Sebanyak 56 Jamaah Calon Haji (JCH) Kloter 9 asal Kabupaten Rokan Hulu secara resmi diberangkatkan langsung dari Bandara Tuanku Tambusai, Kamis (8/5/2025). Pemberangkatan ini dilepas langsung oleh Bupati Rokan Hulu, Anton, ST, MM, yang baru kembali dari Jakarta usai menjalani audiensi bersama Gubernur Riau di beberapa kementerian.
Keberangkatan ini menjadi momen bersejarah karena merupakan salah satu kloter pertama yang bisa terbang langsung dari Rokan Hulu menuju Bandara Hang Nadim Batam, tanpa harus transit ke Pekanbaru seperti tahun-tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah, tahun ini kita berhasil memberangkatkan Jamaah Calon Haji langsung dari Bandara Tuanku Tambusai menuju Bandara Hang Nadim Batam. Ini adalah langkah maju bagi pelayanan haji di Rokan Hulu,” ujar Bupati Anton dalam wawancara singkat.
Bupati Anton juga menegaskan bahwa seluruh biaya operasional pemberangkatan dari Bandara Tuanku Tambusai ditanggung penuh oleh Pemerintah Daerah, sehingga tidak menjadi beban tambahan bagi para jamaah.
“Segala biaya yang dikeluarkan tidak dibebankan kepada jamaah. Semua ditanggung oleh Pemerintah Daerah. Ini bentuk komitmen kami untuk memberikan pelayanan terbaik,” tambahnya.
Lebih lanjut, Anton berharap agar proses pemberangkatan haji dari Rokan Hulu bisa terus berjalan lancar di masa depan.
“Harapannya, ini bisa berjalan lancar. Di tahun depan dan seterusnya, kita tetap bisa memberangkatkan JCH dari Rokan Hulu langsung,” tutupnya.
Penerbangan ini merupakan penerbangan ketiga pada hari pertama keberangkatan JCH Provinsi Riau tahun 2025.












